Visi dan Misi Program Studi
Program Studi Sarjana Fisika merupakan bagian dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) ITB sehingga memiliki Visi dan Misi yang diturunkan dan sejalan dengan Visi dan Misi FMIPA dan Visi dan Misi ITB. Visi dari ITB adalah menjadi perguruan tinggi yang unggul, bermartabat, mandiri, dan diakui dunia, serta memandu perubahan yang mampu meningkatkan kesejahteraan bangsa Indonesia dan dunia. Misi dari ITB adalah menciptakan, berbagi, dan menerapkan ilmu pengetahuan teknologi, seni, ilmu sosial dan ilmu humaniora serta menghasilkan sumber daya insani yang unggul untuk menjadikan Indonesia dan dunia lebih baik.
Visi FMIPA ITB adalah menjadi fakultas terkemuka, pelopor pengembangan matematika dan sains, serta memberikan kontribusi bagi kesejahteraan bangsa. Misi FMIPA ITB adalah:
- Menyelenggarakan Pendidikan terbaik dalam matematika dan sains untuk menghasilkan lulusan berkarakter dan berdaya saing global.
- Melaksanakan penelitian berkualitas dan terdepan dalan matematika dan sains.
- Melaksanakan pelayanan publik dan pemberdayaan masyarakat melalui pemanfaatan kepakaran fakultas bagi kesejahteraan masyarakat.
Program Studi Sarjana Fisika, sebagai bagian integral dari FMIPA dan ITB, merumuskan visi, misi, tujuan, dan sasaran program studi dengan prinsip alignment terhadap Renstra FMIPA, sambil menegaskan kekhasan bidang ilmu fisika. Proses perumusan dilakukan oleh Ketua Program Studi dengan melibatkan masukan dari dosen, namun bersifat penyesuaian minor karena substansi visi, misi, dan tujuan telah dirumuskan secara komprehensif di tingkat fakultas. Penyesuaian ini difokuskan pada aspek terminologi dan penekanan karakteristik keilmuan fisika agar selaras dengan standar akreditasi dan kebutuhan pemangku kepentingan, sehingga tetap konsisten dengan arah pengembangan FMIPA dan ITB secara keseluruhan.
Fisika merupakan disiplin dasar yang menyediakan kerangka konseptual dan matematis bagi pemahaman fenomena alam serta menjadi fondasi bagi berbagai bidang ilmu lain, mulai dari kimia, astronomi, ilmu kebumian hingga rekayasa. Peran strategis ini menjadikan Fisika sebagai pilar utama perkembangan sains dan teknologi modern. Hampir seluruh perguruan tinggi terkemuka di dunia menyelenggarakan program studi Fisika, menunjukkan pengakuan global terhadap urgensi dan relevansinya. Dengan demikian, penetapan bidang keilmuan Program Studi Sarjana Fisika memiliki justifikasi akademik yang kuat dan selaras dengan kebutuhan ilmu pengetahuan masa kini.
Visi Program Studi Sarjana Fisika adalah menjadi program studi terbaik secara regional maupun global, dengan menjadi pemrakarsa pengembangan sains di bidang fisika di Indonesia dan aktif memberikan kontribusi untuk perkembangan fisika di dunia, yang menjadikannya sebagai program studi yang berkontribusi langsung untuk kemajuan bangsa.
Misi Program Studi Sarjana Fisika adalah:
- Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi tinggi, berkarakter kuat, berakhlak terpuji, dan mampu bersaing secara global dan sehat.
- Menyelenggarakan penelitian yang berkualitas tinggi di level Program Studi untuk mendukung proses belajar dan berkarya bagi mahasiswa maupun dosen.
- Menghasilkan karya dan kerjasama yang ramah masyarakat melalui program-program pelayanan publik maupun program pemberdayaan masyarakat, dengan memberdayakan keahlian serta kepakaran Program Studi di kancah regional maupun global
Tujuan Program Studi
Tujuan pendidikan ITB, sebagaimana ditetapkan dalam Peraturan Senat Akademik, adalah membentuk insan berbudi luhur melalui penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi demi kebaikan manusia dan alam semesta. Arah ini dipertegas dalam RENIP dan Renstra ITB 2021–2025 yang menempatkan ITB sebagai Globally Respected and Locally Relevant University dengan lulusan berkelas internasional, berintegritas, nasionalis, inovatif, dan mampu berperan luas di masyarakat.
Sejalan dengan tujuan tersebut, FMIPA ITB merumuskan tujuan strategis untuk menjadi simpul aktif dalam pengembangan matematika dan ilmu pengetahuan alam di tingkat regional dan internasional. FMIPA menekankan penyelenggaraan pendidikan inovatif dan penelitian kelas dunia, serta pembentukan lulusan yang memiliki landasan keilmuan kuat, kritis, kreatif, inovatif, berintegritas, dan berdaya saing global.
Program Studi Sarjana Fisika ITB membentuk tim perumusan kurikulum Program Studi Sarjana Fisika. Berdasarkan arah institusi dan fakultas, tim kurikulum Program Studi Sarjana Fisika, menetapkan tujuan pendidikan Program Studi Sarjana Fisika ITB yaitu
“menghasilkan lulusan yang mampu berkiprah sebagai peneliti, dosen, guru, tenaga ahli industri, maupun entrepreneur, dengan kemampuan adaptasi yang tinggi.”
Dengan demikian, tujuan pendidikan Sarjana Fisika ITB merupakan turunan langsung dari tujuan pendidikan ITB dan FMIPA, serta berfungsi sebagai kontribusi strategis dalam mewujudkan lulusan yang unggul, relevan, dan berdaya saing global.
Berdasarkan tujuan pendidikan Sarjana (S1) Fisika, program studi sarjana Fisika melalui tim kurikulum mendesain profil lulusan dengan karakteristik sebagai berikut:
- Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, serta menguasai pengetahuan dan metodologi Fisika dan menerapkannya dalam menyelesaikan persoalan dalam pekerjaannya.
- Mempunyai kemampuan dalam mengembangkan pengetahuannya untuk studi lanjut, baik secara formal maupun informal.
- Menguasai metode ilmiah untuk tujuan pengamatan, analisis, dan pemahaman fenomena-fenomena fisis, selain mampu menguasai metode induksi dan deduksi serta dapat mengaplikasikannya untuk memecahan masalah yang ditemui dalam kariernya.
- Mengikuti perkembangan dalam bidang fisika yang diminati serta interaksinya dengan sains dan teknologi, industri, dan kehidupan secara umum.
- Mampu mengkomunikasikan gagasan baik secara lisan maupun tulis, baik secara ilmiah maupun popular, mampu mengambil prakarsa, dan mampu memimpin grup kerja pada bidang kerja yang relevan.