Enter your keyword

Kurikulum dan Silabus Program Studi Magister Fisika

Program Studi Magister Fisika terbuka untuk lulusan Program Sarjana Fisika atau bidang ilmu lain yang terkait dengan Fisika.

Beban akademik minimum pada Program Magister setara dengan 36 sks yang dapat diselesaikan dalam waktu 4 semester. Beban 36 sks tersebut terbagi atas 24 sks matakuliah- matakuliah wajib (termasuk 9 sks Tesis dan Seminar) dan minimal 12 sks untuk matakuliah-matakuliah pilihan. Program Magister Fisika harus diselesaikan dalam waktu paling lama 6 semester. Struktur kurikulum Program Magister Fisika adalah sebagai berikut:

Kuliah Wajib15 SKS
Tesis9 SKS
Kuliah Pilihan12 SKS
TOTAL36 SKS
Aturan kelulusan dalam Program Magister Fisika adalah sebagai berikut: menyelesaikan minimal 36 SKS (yang terdiri dari 24 SKS kuliah wajib dan minimal 12 SKS kuliah pilihan) dengan Indeks Prestasi minimal 2,75 (nilai minimal yang diperoleh untuk setiap matakuliah adalah C) dan lama studi maksimum 3 tahun (6 semester). Aturan ini sejalan dengan aturan umum kelulusan Program Magister di Institut Teknologi Bandung. Aturan kelulusan tersubut dinyatakan dalam tabel berikut:

Program

Jumlah SKS Lulus

IP Minimal

Lama Studi Maksimum

W

P

Total

Magister

24

12

36

2,75*

3 Tahun

*Nilai minimal C

Matakuliah-matakuliah wajib berisi konsep-konsep dan prinsip-prinsip dasar ilmu fisika. Matakuliah-matakuliah ini disusun atas dasar “Body of Knowledge” fisika dan dengan mengacu kurikulum-kurikulum fisika dari berbagai universitas di dunia. Rincian setiap matakuliah wajib dapat dilihat pada silabus dan SAP.

Matakuliah-matakuliah pilihan disediakan untuk memberi kesempatan mahasiswa memperdalam keahlian spesifik dalam subbidang fisika. Keahlian-keahlian spesifik tersebut bersesuaian dengan kelompok-kelompok keilmuan dalam bidang Fisika. Rincian setiap matakuliah pilihan dapat dilihat pada silabus dan SAP.

 KodeNama Mata KuliahSKS
1FI5001Elektrodinamika*3
2FI5002Mekanika Statistik*3
3FI5003Mekanika Kuantum*3
4FI5004Mekanika Analitik*3
5FI5005Komputasi Sistem Fisis*3
6FI5006Sistem Instrumentasi Fisika*3
7FI6001Metodologi Penelitian3
8FI6093Tesis I4
9FI6094Tesis II4
10FI6095Seminar Tesis1
*Mahasiswa disyaratkan lulus 4 dari 6 matakuliah tersebut. Jika mahasiswa lulus lebih dari 4 matakuliah, maka kelebihan SKS-nya dapat diperhitungkan sebagai SKS kuliah pilihan

Semester 1

 KodeNama MatakuliahSKS
1FI5001Elektrodinamika3
2FI5002Mekanika Statistik3
3FI5003Mekanika Kuantum3
TOTAL9

Semester 2

 KodeNama MatakuliahSKS
1FI5004Mekanika Analitik3
2FI5005Komputasi Sistem Fisis3
3FI5006Sistem Instrumentasi Fisika3
TOTAL9

Semester 3

 KodeNama MatakuliahSKS
1FI6001Metodologi Penelitian3
2FI6093Tesis I4
TOTAL7

Semester 4

 KodeNama MatakuliahSKS
1FI6094Tesis II4
2FI6095Seminar Tesis1
TOTAL5

Matakuliah Pilihan

 KodeNama MatakuliahSKS
1FI6111Teori Medan Kuantum2
2FI6121Teori Orbital Kuantum2
3FI6131Fisika Material dan Divais Nano2
4FI6141Fisika Reaktor Lanjut2
5FI6151Fisika Radiasi Lanjut2
6FI6161Pemodelan dan Investigasi Fungsi Respon Bumi2
7FI6171Elektronika Industri2
8FI6002Pengantar Sains Energi2
9FI6091Studi Mandiri I3
10FI6211Teori Relativitas Umum2
11FI6221Kapita Selekta Bahan Fotonik dan Magnetik2
12FI6231Kapita Selekta Material Elektronik2
13FI6241Fisika Nuklir Lanjut2
14FI6251Aplikasi Fisika Radiasi Dalam Kesehatan2
15FI6261Topik Khusus Fisika Sistem Kompleks2
16FI6271Instrumentasi Analitis2
17FI6092Studi Mandiri II3
Selain matakuliah pilihan di atas, pada dasarnya mahasiswa boleh mengambil matakuliah pilihan lain dari luar Prodi Magister Fisika yang diminatinya, namun dengan persetujuan pembimbing dan Ketua Prodi Magister Fisika.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]